Home » » Profil Glenn Fredly

Profil Glenn Fredly

Glenn Fredly

Glenn Fredly Deviano Latuihamallo
Laki-Laki
Jakarta, 30 September 1975



Biografi :

Glenn Fredly atau lengkapnya Glenn Fredly Deviano Latuihamallo, lahir 30 September 1975. Ia dikenal sebagai penyanyi yang pada Anugerah Musik Indonesia 2001 (AMI) pernah meraih penghargaan kategori lagu terbaik dan penyanyi pria terbaik untuk lagu musik R&B.

Sejumlah album Glenn yang pernah dirilis di antaranya GLENN (1998), Kembali (2000), Selamat Pagi, Dunia! (2003), OST Cinta Silver (2005), Aku & Wanita (2006) dan Terang (2006).

Sementara terkait kehidupan pribadinya, Glenn menikah dengan penyanyi Dewi Sandra, yang juga mantan istri aktor Surya Saputra pada 3 April 2006. Pernikahan mereka berlangsung secara tertutup di Bali, beberapa saat setelah bercerai, sehingga mengundang spekulasi bahwa mereka telah menjalin hubungan sejak Dewi masih menjadi istri Surya Saputra. Namun hal ini kemudian dibantah keduanya.

Namun, rumah tangga Glenn pada penghujung 2008 mengalami goncangan. Dikabarkan ia dan Dewi telah pindah ranjang, dan segera bercerai. Di tengah-tengah masalah rumah tangganya, Glenn merilis single Terserah dari album PRIVATE COLLECTION, yang konon liriknya menyindir Dewi.

Kabar keretakan rumah tangga Glenn dan Dewi yang selama ini santer diberitakan ternyata benar adanya. Meski kedua public figure ini selalu membantahnya, namun kejelasan ini mulai tampak. Glenn telah melayangkan gugatan cerai pada 12 Maret 2009 melalui Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Persidangan Glenn - Dewi cukup memakan waktu, karena pada awalnya, Dewi masih ingin mempertahankan pernikahannya. 27 Agustus 2009, akhirnya sidang cerai Glenn diputuskan, ia resmi menyandang status duda.

Akhir Oktober 2009, muncul kabar mengagetkan dari Glenn. Kabarnya ia terserang penyakit HIV. Namun hal ini dibantah oleh mantan istrinya, Dewi Sandra, tapi ia membenarkan Glenn yang sakit dan sempat dirawat di rumah sakit, tapi bukan karena HIV. Hal ini pula dibenarkan Glenn. Ia menderita masalah pencernaan yang cukup kronis karena menjadi seorang vegetarian, di mana asupan makanan dan energi yang ia keluarkan tidak seimbang. Tapi saat ini kondisinya pun berangsur membaik.

Awal Januari 2010, Glenn merilis album teranyarnya, yang diberinya judul LOVEVOLUTION. Untuk album kesepuluhnya ini, Glenn, menjagokan single Cuma Kamu. Tak hanya album baru, Glenn juga mengisyaratkan untuk segera gantung gitar. Ia berencana gantung gitar setelah menggelar konser di Singapura 6 Februari 2010.

[KL]

Labels:



Kasih Komentar dong...

Caranya : (1) Ketik Komentar Anda, (2) Klik "Select profile", (3) Pilih "Name/URL", (4) Ketik Nama Anda ya... (5) URL Isi dengan URL Facebook Anda atau Kosongin aja, (6) Klik "Lanjutkan" dan "Poskan Komentar".

Copyright © 2009-2011Yaiyalah.com. Seru-seruan sama kami yuuk.. Gabung di: Langganan Berita | Facebook Profile | Fan Page | Twitter.